Minggu, 31 Januari 2016

Resep Klapertart Makanan khas Manado Pengaruh Belanda.

Resep Klapertart -  Yang kita ketahui ialah Klapertart adalah salah satu dari sekian banyak makanan khas kuliner Indonesia yang asalnya dari kota Manado. Resep Klapertart ini sendiri dikarenakan pengaruh dari makanan khas Belanda karena Belanda yang dahulunya menjajah Indonesia dengan waktu yang sangat lama. Bahan dasar dari pembuatan Klapertart ini hanyalah menggunakan bahan dasar tepung terigu, kelapa, susu dan juga mentega dengan menjadikan Klapertart mempunyai kandungan kalori yang sangat tinggi dan jangan dikonsumsi jika anda yang sedang melakukan tahapan diet. Tapi ada juga dengan menggunakan bahan - bahan yang rendah kalori serta lemak jika ingin mencicipinya. Klapertart sendiri disenangi dikarenakan rasa gurih dan juga manis. Berikut ini resep Klapertart makanan khas Manado pengaruh Belanda.

Resep Klapertart

Resep Klapertart
Bahan :
  • 1000 ml susu cair
  • 250 gram gula pasir
  • 100 gram tepung custard
  • 50 gram maizena
  • 150 gram mentega
  • 6 butir telur kuning
  • 2 buah kelapa muda
  • 100 gram kenari
  • kayu manis bubuk
  • Bahan topping :
  • 6 buah putih telur
  • 4 sdm gula pasir
  • 2 sdm tepung terigu
  • kismis direndam air panas
Cara Membuat :
  1. Didihkan750 ml susu dan gula pasir
  2. Campur 250 susu dengan dengan tepung kustard dan tepung maizena aduk rata masukkan ke dalam susu yang sudah mendidih aduk rata sampai kental dan meletup-meletup, angkat.
  3. Masukkan margarin / mentega aduk rata.
  4. Masukkan kuning telur satu persatu, aduk rata.
  5. Tambahkan kenari cincang dan kelapa muda aduk rata
  6. Masukkan adonan ke dalam cup sampai 3/4 penuh
  7. Oven sampai setengah matang kira-kira 15 menit dengan tehnik au bain marie
  8. Kocok putih telur sampai kaku tambahkan gula sedikit demi sedikit sambil terus dikocok
  9. Masukkan tepung terigu aduk rata dengan spatula
  10. Masukkan ke dalam kantung plastik segitiga yang telah diberi spuit
  11. Keluarkan klapertart dari oven,semprotkan toping ke atas klapertart, dusting dengan kayu manis bubuk.
  12. Taburi kenari atau almond / kenari dan kismis, panggang lagi sampai toping berwarna kekuningan.
Demikianlah informasi mengenai resep Klapertart makanan khas Manado pengaruh Belanda. Untuk mendapatkan informasi lainnya mengenai resep masakan yang gurih dan juga lezat, silahkan berkunjung ke blog resep masakan enak, semoga bermanfaat.

Resep Klapertart Makanan khas Manado Pengaruh Belanda. Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 komentar:

Posting Komentar