Selasa, 12 Januari 2016

Resep brownies Dengan hasil yang Memuaskan dan Enak

Resep Brownies - Brownies adalah kue yang tidak asing lagi didengar apalagi dilidah kita. Dengan rasa yang manis serta berwarna kecoklatan telah menjadi ciri khas dari kue Brownies ini. Kue brownies sekarang ini banyak jenisnya dimana yang terkenal saat ini ialah jenis Brownies amanda atau ny liem. Setelah mengetahui bahwa Brownies memang kue yang telah teruji keenakannya, berikut ini resep Brownies dengan hasil yang memuaskan dan enak.
Resep Kue Brownies

Resep Brownies
Bahan A :

-400 gr gula pasir
-4 butir telur
-320 ml air (saya pakai susu cair)
-1 sdt vanili essence
Bahan B :
-400 gr tepung serbaguna (saya pakai tepung protein rendah)
-50 gr coklat bubuk
-1 sdt garam halus
-1 sdt baking powder
Bahan C :
-20 gr SP
Bahan D :
-50 gr chocochips
Cara Membuat :
1. Panaskan kukusan. Sisihkan Kocok bahan A dgn kecepatan tinggi selama 5 menit.
2. Kocok Bahan B kurang lebih 1 menit, dengan kecepatan rendah aja. Masukkan bahan C, kocok selama 5 menit dengan kecepatan tinggi (adonan harus kental sekali). Tambahkan bahan D aduk rata.
3. Tuang adonan ke cetakan hingga hampir penuh. Kukus selama 15 menit dgn api besar. (Jangan buka tutup kukusan sebelum matang dan pastikan uap dikukusan sudah panas dan banyak saat adonan ditaruh).
4. Hasilnya mekar, empuk dan manisnya pas.
Demikianlah resep Brownies dengan hasil yang memuaskan dan enak. Untuk mendapatkan informasi mengenai resep masakan lainnya, dapat mengunjungi blog resep masakan. Semoga bermanfaat.

Resep brownies Dengan hasil yang Memuaskan dan Enak Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 komentar:

Posting Komentar